Najwa Shihab: Semua Wanita Menginspirasi

Berkat dedikasinya di dunia jurnalis berbagai penghargaan telah diraih wanita pemilik nama Najwa Shihab ini diantaranya terpilih menjadi wanita paling bersinar oleh majalah kenamaan Indonesia.

Najwa Shihab: Semua Wanita Menginspirasi Najwa Shihab (Kusmiyati/Dream.co.id)
Dream - Cantik, pintar, berbakat dan mengedepankan empati di setiap kegiatan jurnalistiknya membuat wanita cantik ini dikenal masyarakat. Berkat dedikasinya di dunia jurnalis berbagai penghargaan telah diraih wanita pemilik nama Najwa Shihab ini.

Sebut saja di 2005, wanita yang akrab disapa Nana ini memperoleh penghargaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat dan PWI Jaya atas liputannya saat bencana tsunami di Aceh, yang kemudian mendorong munculnya jurnalisme empati.

Tahun 2006, ia terpilih sebagai Jurnalis Terbaik Metro TV, dan masuk nominasi Pembaca Berita Terbaik Panasonic Awards. Di tahun yang sama, Najwa terpilih menjadi peserta Senior Journalist Seminar yang berlangsung di sejumlah kota di AS, dan menjadi pembicara pada Konvensi Asian American Journalist Association.

Melihat prestasi yang begitu gemilang, di tahun ini wanita kelahiran Makassar, Sulawesi Selatan, 16 September 1977 ini ditetapkan sebagai wanita paling bersinar oleh majalah Good House Keeping Indonesia.

Dianggap menginspirasi banyak wanita di Indonesia, Najwa Shihab hanya tersenyum dan berkata semua wanita itu menginspirasi. Nana bersyukur bila masyarakat menilainya seperti itu.
"Wanita kini semakin tangguh dan kuat serta dapat menyeimbangkan antara karir dan keluarga, mereka tidak melupakan kodratnya sebagia wanita serat bisa memposisikan sebagai ibu, istri dan anak," ujar wanita yang akrab disapa Nana ini saat ditemui dalam acara Shine on Award 2014 Good House Keeping Indonesia di Ballroom Hotel Kempinsky, Jakarta, semalam.
Sebagai Editor in Chief Good House Keeping, Asteria Elanda mengatakan Nana pantas mendapatkan penghargaan sebagai salah satu dari 10 wanita yang paling bersinar.

"Najwa Shihab wanita tangguh yang memang pantas masuk dalam 10 wanita Shine on Awards 2014. Empatinya begitu tinggi dan Dia bisa menyeimbangkan antara keluarga dan karir, itu sangat menginspirasi wanita di luar sana," ujar Aster. (Ism)

#SUMBER#

0 Response to "Najwa Shihab: Semua Wanita Menginspirasi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel